Pemerintah Denmark menawarkan sebuah program beasiswa bagi mahasiswa yang berasal dari luar wilayah EU/EEA termasuk juga Indonesia. Mer...
Pemerintah Denmark menawarkan sebuah program beasiswa bagi mahasiswa yang berasal dari luar wilayah EU/EEA termasuk juga Indonesia. Mereka yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi pada jenjang S2 bisa mencoba mendaftarkan diri di universitas-universitas yang ada di Denmark untuk kemudian mengikuti seleksi beasiswa ini. Dana dari pemerintah setiap tahunnya diberikan kepada universitas-universitas di Denmark untuk nantinya digunakan sebagai biaya kuliah bagi penerima beasiswanya setelah melewati beberapa tahapan seleksi. Syarat utamanya untuk mengikuti seleksi beasiswa ini adalah sebagai berikut:
• Warga negara dari negara-negara diluar kawasan EU/EEA dan Swiss
• Terdaftar dalam program kuliah purna waktu
• Memiliki izin tinggal di Denmark hanya selama masa studi
Namun perlu diperhatikan juga bahwa ada beberapa hal yang menjadikan seseorang tidak bisa mendaftarkan diri dan megikuti seleksi program beasiswa ini yaitu:
• Berniat untuk menempuh studi pada Artistic Higher Education Institution
• Memiliki hak-hak resmi sebagai warga negara Denmark
• Mendapatkan izin tinggal di Denmark sebelum waktu studi yang diambil
• Menerima bantuan keuangan lain untuk menempuh studi di Denmark
Program beasiswa ini dikelola oleh masing-masing universitas di Denmark yang kemudian berhak menentukan siapa yang menjadi penerima beasiswanya. Pada dasarnya beasiswa ini akan diberikan selama 2 tahap atau bagian namun wujudnya bisa berupa beasiswa penuh atau parsial. Lebih lanjut mengenai hal tersebut bisa ditanyakan langsung ke universitas-universitas terkait di Denmark. Secara keseluruhan ada sekitar 20 institusi pendidikan tinggi di Denmark yang berhak mengalokasikan dana dari pemerintah Denmark ini untuk beasiswa dimana lebih lanjut daftarnya ada di tautan berikut ini link. Pendaftaran dari beasiswa ini biasanya dibuka pada periode Maret – April dan September – Oktober.
Informasi lebih lanjut mengenai program beasiswa ini ada di tautan berikut ini link.